Fauzi dan jamunya . |
FATIN Jamur didirikan oleh pasanganan Fauzi dan Kastin pada taun 2008 berlokasi di Desa Bangoan Kec. Kedunwaru Kab. Tulung Agung. Menempati lahan seluas 2000m2 yang ada di belakang tempat tinggalnya saat ini Fatin Jamur di usianya yang masih muda telah mampu mencapai kapasitas produksi 1 kuintal/hari.
Bukan saja membesarkan usahanya sendiri, Fauzi jua membantu teman temannya yang berminat memulai usaha budidaya jamur seperti dirinya. Fauzi dan istrinya tidak segan membagi ilmu yan dimiliki. hampir setiap hari ada tamu yang datang untuk mengikuti pelatihan budidaya jamur yang dia adakan di tempat produksi jamurnya. Saat ini Fatin Jamur memiliki 20 orang karyawan mulai bagian pembibitan, pembuatan dan pengolahan media, penanaman/inokulasi, bagian pemanenan dan pengemasan.
Saat ini dekat Fatin Jamur sudah melakukan pembudidayaan jamur lingzie. Sebagai bahan baku dalam pembuatan herbal medisin. Untuk produk kripik jamur kuping Fatin Jamur sudah melakukan pemasaran produk dengan mempergunakan merek sendiri. Produk Fatin Jamur Tulung Agung saat ini sudah cukup dikenal di wilayah Tulung Agung, Blitar, Kediri, Ponorogo dan Pacitan. (gas)
No comments:
Post a Comment