SURABAYA (DutaJatim.com) - Sejumlah video tentang bagaimana ibu-ibu mengendarai motor di jalan tidak dengan hati-hati pernah beredar di media sosial. Lalu viral.
Video ini diviralkan bukan tanpa alasan, tapi sebagai peringatan agar para ibu berhati-hati saat mengendarai motor di jalan raya. Sebab, seringkali kecelakaan dialami ibu-ibu saat naik motor. Yang tidak sembrono. Tidak taat rambu lalu lintas.
Video itu memperlihat seorang ibu dan temannya mengendarai motor dengan lampu riting menyala pada bagian kanan. Itu tanda ibu pengendara motor tersebut hendak belok ke kanan. Tapi setelah beberapa lama melaju di jalan ternyata ibu itu belak ke kiri.
Untung saja tidak ada kendaraan melaju cepat di jalur kiri yang diterabas ibu tadi. Bila ada kendaraan melaju, lalu terjadi tabrakan, siapa yang salah? Hanya karena masalah sepele, tidak mau berhati-hati saja, akibatnya bisa fatal. Seperti ditunjukkan video yang lain ini.
Dalam video itu tampak seorang ibu mengendarai motor vespa, juga tidak dengan hati-hati. Video ini juga menjadi perhatian publik media sosial. Viral. Video itu menampilkan seorang ibu yang melajukan kendaraan melintasi perempatan jalan.Kalau sudah seperti ini siapa yang salah ? Kepada ibu-ibu, mohon tetap taat berlalu lintas dan patuhi semua rambu-rambu. Jangan jadikan slogan "The Power of Emak-Emak" sebagai senjata untuk menerabas aturam dan ngeyel kalau salah. We love you full...Ibu.— Khofifah Indar Parawansa (@KhofifahIP) January 19, 2020
.
Video : DM For Credit pic.twitter.com/8Khz9bJnx7
Tidak terlalu cepat memang. Tapi tepat di tengah persimpangan jalan dia tidak hati-hati saat ada mobil melintas. Akibatnya kendaraan ibu ini terserempet. Dan dia pun terjatuh.
Video ini menarik sebab yang memposting bukan orang sembarangan. Beliau adalah Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. Orang nomor satu di Pemprov Jatim ini sengaja memposting video itu di instagram dan twitter dengan tujuan mengingatkan agar para ibu-ibu berhati-hati saat berkendaraan di jalan.
"Kalau sudah seperti ini siapa yang salah ? Kepada ibu-ibu, mohon tetap taat berlalu lintas dan patuhi semua rambu-rambu. Jangan jadikan slogan "The Power of Emak-Emak" sebagai senjata untuk menerabas aturan dan ngeyel kalau salah. We love you full...Ibu." Begitu caption pada video di akun instagram dan twitter khofifah indar parawansa @khofifahIP. (gas)
No comments:
Post a Comment