Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Perahu Terbalik di Sungai Brantas, Hingga Minggu Siang Ini 4 Hilang

Sunday, March 1, 2020 | 13:49 WIB Last Updated 2020-03-01T07:36:59Z






JOMBANG (DutaJatim.com)  -  Sungai Brantas kembali menelan korban. Lagi-lagi gegara perahu penyeberangan terbalik di Sungai Brantas, wilayah Kabupaten Jombang.

Hingga Minggu 1 Maret 2020 hari ini  tiga penumpang dan seorang pengemudi perahu belum ditemukan. Selain itu sepeda motor milik penumpang juga masih hilang ditelan arus sungai.


Perahu berisi 6 orang ini terbalik di Dam Klaci di Sungai Brantas, Dusun Klaci, Desa Brodot, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Jombang, Sabtu (29/2/2020) tadi malam sekitar pukul 21.30 WIB. Dalam kejadian ini dua penumpang lainnya selamat.

"Ada 6 penumpang perahu termasuk pengemudinya. Yang 2 selamat, 4 orang masih dalam pencarian belum kami temukan hingga sekarang," kata Kapolres Jombang AKBP Boby Pa'ludin Tambunan kepada wartawan di lokasi kecelakaan, Minggu (1/3/2020) siang ini.


Selain itu, kata  Boby, insiden perahu terbalik juga mengakibatkan 3 sepeda motor korban tenggelam. 

Perahu kayu yang dikemudikan Surip (45), warga Dusun Klaci, Desa Brodot  sudah biasa mengangkut orang dan kendaraannya sekaligus. 


Sepeda motor itu diketahui milik penumpang Feriansyah (25) dan Dadang. Keduanya warga Dusun Sentanan, Desa Ngerombot, Kecamatan Patianrowo, Nganjuk. Selain itu satu motor lai  milik Sukar (54), warga Dusun Klaci, Desa Brodot, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Jombang. Tapi untuk jenis sepeda motornya belum diketahui.

"Informasinya ada sepeda motor 3 yang ikut tenggelam," terang Boby.


Menurut Boby, upaya pencarian 4 korban tenggelam belum membuahkan hasil.  Selain jajaran Polres Jombang, pencarian melibatkan BPBD, Basarnas Surabaya, TNI, para relawan dan warga sekitar. Mereka mencari korban ke sejumlah tempat di sepanjang Sungai Brantas di kawasan tersebut.

"Kami juga koordinasi dengan Megaluh, Ploso. Kami perintahkan untuk mencari di alur sungai ini," katanya. (det/an)


No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update