SIDOARJO (DutaJatim.com) - DPP PKB resmi memberikan rekom kepada Ahmad Muhdlor Ali (Gus Muhdlor) berpasangan dengan Subandi di Pilbup Sidoarjo. Padahal sebelumnya nama Ahmad Amir Aslichin (Mas Iin), putra mantan Bupati Sidoarjo Saiful Illah, santer disebut akan maju dalam pencalonan Pilkada Sidoarjo melalui PKB.
Namun kemudian PKB membuat kejutan di akhir masa pendaftaran ke KPU. Gus Muhdlor-Subandi resmi sebagai cabup-cawabup dari PKB berdasarkan SK nomor 4055/ DPP/01/IX/2020. Kepastian rekom untuk Gus Muhdlor-Subandi itu juga disampaikan oleh Fauzan Fuadi, Ketua Bappilu DPW PKB Jatim, kepada wartawan, Minggu (6/9/2020) siang tadi.
Gus Muhdlor adalah putra Gus Ali Mashuri, pengasuh Pondok Pesantren Bumi Solawat Sidoarjo. Sebelumnya nama Gus Muhdlor belum pernah muncul di arena politik karena ia lebih banyak berkecimpung dalam dunia pendidikan yang dipimpin ayahnya.
Di lingkungan pesantren yang dipimpin ayahnya itu, dia menjabat Direktur Pendididkan Yayasan Bumi Solawat Progresif sejak 2012 hingga sekarang. Selain itu, Gus Muhdlor menjabat Sekretaris GP Ansor Sidoarjo sejak 2015.
Sedang Subandi adalah Ketua Komisi A DRPD Sidoarjo dari PKB. Kini pemilihan bupati-wakil bupati Sidoarjo praktis diikuti tiga pasang calon. Yaitu Bambang Haryo Soekartono yang sudah mendaftar ke KPU. Bambang Haryo berpasangan dengan Taufiqulbar. Mereka diusung Golkar, Gerindra, Demokrat, PPP dan PKS.
Pasangan Kelana - Dwi Astutik mendaftar ke KPU (jawapos.com) |
Lalu Kelana Aprilianto-Dwi Astutik yang diusung PDIP dan PAN. Pasangan ini juga sudah mendaftar ke KPU. Sementara Muhdlor-Subandi yang diusung PKB akan mendaftar ke KPU Minggu nanti malam. (nas)
No comments:
Post a Comment