SELAMAT Pagi Indonesia,
Setiap tahun kami mengadakan Fashion Show di bulan February dan September, dalam rangka New York Fashion Week.
Seperti kita ketahui, New York adalah pusat Fashion dunia, semua style, warna dan corak untuk spring, summer, fall dan winter selalu bermula dari sini.
Kenapa New York Fashion Week hanya diselenggarakan pada bulan bulan dan waktu tertentu?
Karena pada bulan September, di kota New York masih peralihan waktu dari Summer ke Fall. Dan untuk kedepannya yang diperagakan lebih difokuskan untuk tahun selanjutnya, berarti show pada bulan September 2021 kita lebih memfokuskan untuk style summer dan spring 2022, atau lebih dikenal dengan singkatan tema S/S22, dan untuk fashion di bulan February 2022, style yang akan difokuskan adalah untuk Fall dan Winter 2022 atau lebih dikenal dengan singkatan F/W22
Siapa saja yang bisa ikut didalam ajang bergengsi ini?
Untuk show kami, kami lebih menjurus ke Arts dan tentu saja ke Fashion itu sendiri.
Siapa pun boleh mengikuti dengan, pertamatama harus mendaftar dulu, ketika mereka mendaftar, team kami akan melihat sejauh mana kemampuan dari designer ini untuk dapat mengikuti Fashion show kami di New York.
Yang kami maksud kemampuan adalah, apakah designer ini sudah memiliki jam terbang atau pengalaman di bidang fashion. Apakah designnya dapat diterima di pasar international seperti New York atau kota kota besar lainnya. Apakah designer mampu memproduksi pakaiannya di dalam skala yang besar kalau ada permintaan dari buyer. Bahan apa yang akan digunakan untuk design tersebut, apakah katun, sutra, rayon dan sebagainya. Itu semua perlu kita cek. Dan tentu saja siapapun boleh mengikuti ajang bergengsi ini.
Untuk designer yang kurang mampu di bidang keuangan , kami selalu menyarankan untuk mendapatkan sponsor.
Biaya tentu saja ada, karena setiap produksi akan memakan biaya, hanya saja biaya yang kami minta adalah biaya basic yang sangat minim dibandingkan jika mereka mengikuti Fashion show di tempat lain.
Apa saja manfaat yang didapat dari designer yang ikut didalam Fashion show kami di New York?
Banyak sekali. Pertama, mereka akan mendapatkan pengalaman bergabung dengan team International, yang mana team kami bukan saja orang Indonesia dan Amerika yang ada di Amerika, tetapi juga kami mendatangkan team kami yang ada di Milan dan Amsterdam.
Kedua, mereka akan menjalin network dengan international fashion network. Dan ketiga kami pun akan membantu di dalam market dan sale.
Kami mempunyai hubungan yang cukup kuat dengan team Fashion, blogger, media dan buyer dari negara negara luar selain Amerika sendiri.
Saya sendiri sebagai Producer dan juga publisher di Amerika, khusus New York city dan terutama sebagai salah satu Diaspora Indonesia di New York, sangat mengharapkan untuk dapat membuka pintu untuk designer-designer Indonesia lainnya yang ingin tampil di New York. Saya pun mempunyai team di Amsterdam dan Milan, jika mereka ingim tampil di Eropa, di dua kota tersebut.
Saya juga ingin mengajak Pak Bupati maupun Pak Gubernur dari daerah daerah yang ada di Indonesia untuk ikut mensupport designer designer kita yang ada di Indonesia untuk go international, khusus ke Pusat kota Fashion dunia New York City.
Terima kasih Pak Gatot Susanto dari DutaJatim.com dan DutaJatimTV serta koran Global News di Jawa Timur untuk kesempatan yang diberikan kepada saya untuk memperkenalkan International Fashion and Arts Week NY dan juga New York Indonesia Fashion Week.
September ini kami pun disupport dari Konsulat Jenderal Republik Indonesia yang berada di New York.
Dalam kesempatan ini saya pun ingin mengucapkan terima kasih untuk Bapak Konsul NY, Dr Arifi Saiman MA dan Ibu Kompol Endang Wahyu Kinasih SH MM beserta seluruh staff KJRI NY yang selalu membuka pintu untuk kami Diaspora Indonesia di Amerika.
Salam sehat dan sukses untuk para designer dan pengrajin Indonesia yang sudah mengharumkan nama bangsa ke seluruh pelosok dunia. (*)
Vanny Tousignant
Producer of International Fashion and Arts Week NY dan New York Indonesia Fashion Week.
WA 1-347-3514073
Ifaweek.net
No comments:
Post a Comment