Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Kado HUT ke-79 Kemerdekaan RI Tahun 2024, Dispertakan Kab. Madiun Terima Penghargaan Sebagai Peringkat 3 IPP Tertinggi dari Kementan RI

Saturday, August 17, 2024 | 22:29 WIB Last Updated 2024-08-17T15:29:45Z

 


MADIUN (DutaJatim.com) - Pemerintah Kabupaten  Madiun melalui Dinas Pertanian dan Perikanan (Dispertakan) kembali memperoleh penghargaan di bidang pertanian. Penghargaan tersebut diberikan oleh Menteri Pertanian dalam rangka memperingati HUT  ke 79 Kemerdekaan  RI Tahun 2024 yang bertempat di Kementerian Pertanian RI di Jakarta pada Sabtu (17/8/2024).


Penghargaan sebagai Peringkat 3 Indeks Pertanaman Padi Tertinggi tahun 2023 tingkat Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Pertanian kepada Kepala Dispertakan Kabupaten Madiun, Sumanto pada saat upacara peringatan HUT RI ke 79 di Kementerian Pertanian.


Kepala Dispertakan, Sumanto mengungkapkan keberhasilan ini berkat kerjasama semua pihak baik Poktan, PPL, TNI, Polri dan stake holder. Serta, dukungan dan support yang kuat dari Pemerintah Daerah Kabupaten Madiun.


“ Semua berkomitmen tinggi mendukung dan menindaklanjuti program pemerintah terkait kedaulatan pangan,” ujarnya saat dihubungi melalui telepon.


Dikatakan, potensi pengembangan pertanaman di Kabupaten Madiun masih  terbuka. Dengan dukungan sarana prasarana seperti pompanisasi, lahan kering yang semula tidak dapat difungsikan  secara optimal saat ini dapat ditanami padi dan palawija. Sehingga indeks pertanaman terus mengalami kenaikan.


“ Dengan dukungan sarana prasarana seperti pompanisasi, pertanaman kita bisa dioptimalkan, baik padi maupun palawija,” katanya.


Dia berharap, dengan keberhasilan tersebut dapat menjadi pendorong semangat baik bagi petugas maupun petani. Sehingga kedaulatan pangan akan aman dan terjaga. Selain itu, predikat Kabupaten Madiun sebagai penyangga (lumbung) pangan di Jawa Timur bagian barat dapat dipertahankan.


“ Keberhasilan ini harus mejadi penyemangat untuk mempertahankan predikat Kabupaten Madiun sebagai lumbung pangan. Sehingga ketahanan pangan Indonesia  aman dan terjaga,” harapannya.


Sementara Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono seperti di kutip dari Antara menyatakan bahwa peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2024 merupakan momentum penting untuk menyongsong kedaulatan pangan, dengan fokus pada peningkatan produksi dan penguatan ketahanan pangan nasional.


"Kita hari ini 17 Agustus 2024 rayakan Hari Kemerdekaan RI yang ke-79. Hari ini kita upacara khidmat, jam 7 sudah hadir semua. Ini pasukan pertanian, pasukan tani-tani semangat membara siap menyongsong kedaulatan pangan Indonesia," kata Wamentan Sudaryono


Wamentan menilai pengorbanan ini sebagai tindakan besar yang dilakukan demi menjalankan tugas yang diamanatkan. Meskipun hal itu adalah tugas dan perintah yang harus dilaksanakan, dia juga menekankan pentingnya keikhlasan dalam menjalankan tanggung jawab tersebut.


"Saya kira itu adalah pengorbanan yang besar dan tentu saja selain adalah tugas perintah yang harus kita laksanakan, namun keikhlasan semuanya. Hasil yang insya Allah akan kita capai nantinya, menjadi juga amal jariah bagi kita semuanya," kata Wamentan. (her)

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update